Serunya Car Free Day (CFD) di Bundaran Hotel Indonesia

Menikmati suasana pagi hari di kota jakarta dapat kita lakukan dengan berbagai cara. Berhubung saya waktu itu ada kesempatan disaat mengisi liburan setelah menempuh pelatihan kerja di salah satu perusahaan di jakarta. Daripada liburan hanya diam saja di wisma, salah satu temen yang kebetulan sudah lama di jakarta mengajak saya untuk jalan-jalan pagi ke acara Car Free Day (CFD). Kawasan jalanan Ibukota yang sangat luas dan sangat awam bagi saya menjadi dilema tersendiri mau kemana tujuan Car Free Day yang sesuai. Diantara beberapa titik ruas jalan yang digunakan untuk Car Free Day, diantaranya di kawasan Bundaran Hotel Indonesia dan menurut temen saya jalan inilah yang paling banyak diminati para pengunjung. Sekalian melihat-melihat Bundaran Hotel Indonesia dan mengenal lebih jauh Kota Jakarta.

Atas dasar inilah maka saya dan teman-teman sepakat untuk datang kesana. Pagi itu menunjukkan sekitar pukul 05:30 dan saya langsung siap untuk berangkat. Sebelum berangkat saya mengumpulkan temen-temen lainnya agar acaranya lebih seru tentunya. Dengan berangkat berombongan kitapun akhirnya menyewa sebuah angkutan umum untuk mengantarkan ke daerah Bundaran Hotel Indonesia. Perjalanan yang tidak memakan banyak waktu, sampailah di pemberhentian pembatas daerah bebas kendaraan dan waktunya untuk jalan kaki.


Bundaran hotel indonesia
Bundaran Hotel Indonesi
Perjalanan saya ke Car Free Day bersama teman-teman yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia. Ada yang dari Lombok, Ambon, Kalimantan, Sumantra, Sulawesi, dan daerah-daerah lainnya. Hal inilah menjadi keseruan kami saat perwakilan putra-putri daerah bersama-sama menikmati keindahan Ibukota Jakarta.


Bundaran hotel indonesia
Bundaran Hotel Indonesia
Bundaran hotel indonesia
Bundaran Hotel Indonesia
Bundaran hotel indonesia
Bundaran Hotel Indonesia
Disini kami menjumpai berbagai komunitas-komunitas unik dan para seniman maupun pedagang yang menawarkan barang ataupun jasa yang bermacam-macam. Monumen di kawasan Bundaran Hotel Indonesia yang menjadi icon tempat ini merupakan view yang paling dicari para pejalan kaki setiap ingin mengabadikan moment ketika berkunjung kesana. 


Bundaran hotel indonesia
Bundaran Hotel Indonesia
Bundaran hotel indonesia
Bundaran Hotel Indonesia
Maklum karena kesempatan ini cuma bisa dilakukan saat acara Car Free Day saja. Kamipun tidak menyia-nyiakan moment ini dan langsung berfoto mendokumentasikannya.


Bubur ayam
Sarapan Bubur Ayam Dulu :D
Setelah puas keliling kawasan bundaran Hotel Indonesia, kita mengakhiri jalan-jalan waktu itu dengan mengisi perut yang sudah mulai kosong dengan menikmati bubur ayam dengan ditemani es mambo.


Setiap moment ini dak akan pernah saya lupakan dan tentunya cerita ini akan terus menjadi kenang-kenangan bahwa kita pernah berada disini dengan tujuan dan harapan yang sama. 
Thank's For All

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel