Berwisata ke lokasi yang hits dan kekinian telah membuat trend tujuan wisata lebih mengutaman yang memiliki spot-spot foto keren serta instagramable. Salah satu tempat keren yang bisa dijadikan koleksi di media sosial bisa kalian temukan di daerah Sukabumi.
Destinasi wisata tersebut adalah Jembatan Gantung Sukabumi. Tempat wisata ini merupakan satu-satunya jembatan gantung terpanjang yang ada di Jawa Barat bahkan di Indonesia. Jembatan Gantung Sukabumi menghubungkan area Situ Gunung dengan Curug Sawer.
Baca Juga: Keindahan Wisata Curug Sodong Kembar Sukabumi
Baca Juga: Keindahan Wisata Curug Sodong Kembar Sukabumi
Lokasi Jembatan Gantung Sukabumi
Sebagai tempat wisata yang hits di Sukabumi, tentunya banyak warganet terutama para traveller yang mencari informasi mengenai Jembatan Gantung Sukabumi. Untuk menemukan lokasi Jembatan Gantung Sukabumi bisa datang langsung ke daerah Sukamanis, Kadudampit, Sukabumi, Jawa Barat.
Atau bisa juga mengaksesnya via Google Maps dibawah ini.
|
Berada di Situ Gunung, Jembatan Gantung Sukabumi masuk ke dalam kawasan Taman Nasional Gede Pangrango. Dimensi jembatan ini memilliki panjang sampai 250 x 2 meter dengan ketinggian sekitar 150 meter.
Jembatan Gantung Sukabumi > Sumber : @ramdanauthentic |
Jadi yang phobia dengan ketinggian sangat tidak disarankan untuk mencoba berjalan di Jembatan Gantung Sukabumi.
Harga Tiket Masuk Jembatan Gantung Sukabumi
Para wisatawan yang ingin masuk ke kawasan wisata ini akan dikenakan biaya tiket masuk sebagai berikut:
- Tiket Masuk Kawasan Situgunung
- Tiket pada hari biasa (Weekday) : Rp 16.500
- Tiket pada hari libur atau Weekend : Rp 18.500
- Tiket Masuk melewati Jembatan Gantung
- Harga Tiket Masuk Dewasa : Rp 50.000
- Harga Tiket Masuk Anak-Anak : Rp 25.000
- Parkir Kendaraan
- Parkir Kendaraan Roda Dua (Motor) : Rp 3.000
- Parkir Kendaraan Roda Empat (Mobil) : Rp 5.000
Adapun wahana menarik lainnya yang bisa dicoba, diantaranya adalah wahana Flying Fox dan Perahu di area danau. Untuk wahana Flying fox dikenakan biaya sebesar Rp 25.000, sedangkan untuk perahu sebesar Rp 25.000.
Bagi yang ingin merasakan sensasi menginap di alam terbuka bisa mencoba untuk camping ground yang ada disana. Setiap wisatawan yang ingin camping di tepat tersebut akan dikenakan biaya Rp 32.500/ Orang.
Itulah setidaknya info mengenai wisata Jembatan Gantung Sukabumi yang kini hits di medsos. Dengan adanya info lokasi dan harga tiket masuk ini maka pengunjung yang datang ke Jembatan Gantung Sukabumi semakin meningkat.
Bagi yang ingin merasakan sensasi menginap di alam terbuka bisa mencoba untuk camping ground yang ada disana. Setiap wisatawan yang ingin camping di tepat tersebut akan dikenakan biaya Rp 32.500/ Orang.
Itulah setidaknya info mengenai wisata Jembatan Gantung Sukabumi yang kini hits di medsos. Dengan adanya info lokasi dan harga tiket masuk ini maka pengunjung yang datang ke Jembatan Gantung Sukabumi semakin meningkat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar